EFEK KOMBINASI KURKUMIN DAN KUERSETIN TERHADAP KADAR KOLESTEROL DAN TRIGLISERIDA PADA TIKUS WISTAR JANTAN DENGAN DIET TINGGI LEMAK
Main Article Content
Abstract
Latar Belakang: Kejadian penyakit kardiovaskular terus meningkat seiring dengan berubahnya gaya hidup dan pola diet masyarakat. Upaya pencegahan penting dilakukan, salah satunya dengan mengonsumsi makanan kaya antioksidan seperti kurkumin dan kuersetin. Pengaruh kombinasi dari keduanya terhadap kadar kolesterol dan trigliserida belum pernah diteliti sebelumnya.
Tujuan Penelitian: Mengetahui efek kombinasi kurkumin-kuersetin dosis 45 mg/kgBB dan 90 mg/kgBB terhadap kadar kolesterol dan trigliserida pada tikus Wistar jantan dengan diet tinggi lemak.
Metode Penelitian: Tikus Wistar (Rattus novergicus L.) jantan, usia 8 minggu, berat badan 150-200 gram dibagi secara acak menjadi 4 kelompok (n=5). Tikus kelompok A merupakan kontrol negatif dan B merupakan kontrol positif. Tikus kelompok B, C, dan D diberi pakan tinggi lemak. Selanjutnya, tikus kelompok C dan D diberikan larutan kurkumin-kuersetin dengan konsentrasi 45 mg/kgBB dan 90 mg/kgBB dalam Na-CMC 0,5%. Kadar kolesterol dan trigliserida diukur sebelum dan setelah pemberian kombinasi larutan kurkumin-kuersetin. Data dianalisis dengan menggunakan uji statistik One Way Anova dan Paired T-test. Hasil: Kadar kolesterol dan trigliserida pada tikus kelompok C dan D berbeda bermakna bila dibandingkan dengan kelompok B (p<0,05). Tikus kelompok C dan D mengalami peningkatan kadar kolesterol dan trigliserida yang lebih rendah dibandingkan dengan tikus kelompok B. Kelompok C dan D memiliki kemampuan yang setara dalam mencegah peningkatan kolesterol (p>0,05), namun kelompok D menunjukkan kemampuan yang lebih baik dalam mencegah peningkatan kadar trigliserida dibandingkan dengan kelompok C (p<0,05).
Kesimpulan: Kombinasi kurkumin-kuersetin konsentrasi 45 mg/kgBB dan 90 mg/kgBB mencegah peningkatan kadar kolesterol dan trigliserida pada tikus Wistar jantan dengan diet tinggi lemak
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.